Program Beasiswa Australia Awards Scholarship atau yang dikenal dengan Beasiswa AAS adalah salah satu Beasiswa Luar Negeri yang dinanti oleh Mahasiswa Indonesia. Melalui program Beasiswa Australia Awards Scholarship sudah banyak mahasiswa Indonesia yang melanjutkan pendidikan S2 dan S3 melalui Beasiswa Australia. Bagi anda yang ingin mendapatkan informasi beasiswa luar negeri lainnya bisa anda baca di sini.

Tentang Beasiswa Australia Awards Scholarship
Program beasiswa AAS adalah program beasiswa bergensi di Australia untuk mahasiswa Internasional termasuk Indonesia. Program beasiswa ini diluncurkan sebagai bentuk kerjasama antar negara Australia dengan negara-negara sahabat.
Setiap tahun program beasiswa ke Australia ini dibuka sehingga anda bisa mempersiapkan persyaratan pendaftarannya dari sekarang.
Cakupan Beasiswa
Bagi anda yang diterima melalui program beasiswa ini, maka anda akan mendapatkan banyak sekali benefit dan manfaat. Berikut ini cakupan beasiswa yang akan anda dapatkan:
- Para penerima program akan mendapatkan bantuan biaya kuliah (tuition fee)
- Anda juga akan mendapatkan bantuan biaya hidup selama menjalani pendidikan
- Anda juga mendapatkan biaya penempatan (satu kali saat kedatangan)
- Tiket penerbagan pergi pulang
- Program Pengenalan Akademis
- Asuransi kesehatan
- Dukungan biaya akomodasi lainnya yang dapat menunjang perkuliahan di Australia
Persyaratan Pendaftaran Beasiswa AAS
Bagi anda yang berminat mencoba program beasiswa ini, berikut ini adalah persyaratan pendaftaran program beasiswa ini:
- Pelamar adalah mahasiswa memiliki usia minimal 18 tahun
- Pelamar adalah warga negara Indonesia dan mendaftar beasiswa dari Indonesia
- Tidak berkewarganegaraan Australia, memiliki izin tinggal permanen di Australia, atau mengajukan permohonan visa untuk tinggal di Australia secara permanen
- Pelamar adalah mahasiswa Belum menikah/bertunangan dengan warga negara atau penduduk tetap Australia dan Selandia Baru
- Anda tidak bertugas di kemiliteran
- Dapat memenuhi persyaratan penerimaan universitas tujuan
- Dapat memenuhi semua persyaratan Department of Home Affairs untuk memiliki Visa Pelajar
- Tidak mendaftar beasiswa untuk program studi di tingkat akademik yang lebih rendah dari yang telah dicapai (misalnya mendaftar beasiswa Master ketika mereka sudah memegang gelar PhD)
- Tidak mengajukan permohonan Australia Awards jangka panjang lainnya (jika sudah menerima) kecuali telah berada di luar Australia selama dua kali waktu ketika berada di Australia. Misalnya, sebelumnya memperoleh beasiswa Australia Awards dengan durasi empat tahun, maka baru bisa mengajukan bila telah berada di Indonesia atau luar Australia selama delapan tahun.
- Tidak menjalani hukuman atau sedang dalam penyelidikan kegiatan kriminal termasuk yang berkaitan dengan Perlindungan Anak dan PSEAH.
- Memenuhi kriteria spesifik yang ditetapkan oleh Area Program atau pemerintah kewarganegaraan pemohon (misalnya, telah bekerja selama beberapa tahun di bidang yang sesuai)
Dokumen Pendaftaran
Berikut ini dokumen yang dibutuhkan dalam proses pendaftaran
- Salinan akta kelahiran
- KTP, SIM, atau halaman informasi pada paspor
- Menuliskan Daftar riwayat hidup terbaru
- Salinan ijazah perguruan tinggi resmi
- Salinan transkrip akademik perguruan tinggi resmi
- Hasil tes Bahasa Inggris IELTS atau TOEFL atau Pearson PTE terbaru hasil tes yang diperoleh dalam jangka waktu 2 tahun terakhir
- Pendaftar beasiswa Master harus melampirkan salinan ijazah/transkrip yang dilegalisir jika menggunakan ijazah/transkrip DIV atau Sarjana Ekstensi
- Pendaftar beasiswa PhD harus melampirkan salinan ijazah/transkrip Sarjana yang dilegalisir
- Referensi akademis dari pembimbing Master bagi pendaftar program PhD
- Pendaftar program PhD dan Master yang studinya akan mencakup sekurang-kurangnya lima puluh persen penelitian wajib melengkapi rincian proposal penelitian di formulir pendaftaran
Prosedur Pendaftaran Beasiswa Australia Awards Scholarship
Pendaftaran program beasiswa ini dilaksanakan secara online melalui portal pendaftaran. SIlahkan lakukan pendaftaran pada portal berikut : Portal Pendaftaran .
Deadline Pendaftaran adalah 29 April
Kontak Resmi
Jika anda ingin mendapatkan informasi lebih lanjut silahkan kunjungi website penyelenggara. Apabila anda memiliki pertanyaan seputar program beasiswa ini, silahkan anda hubungi kontak yang tersedia:
Website : Australian Awards
Kontak longtermawards@australiaawardsindonesia.org.
Demikianlah informasi lengkap terkait dibukanya beasiswa S2 dan Beasiswa S3 di Australia melalui Beasiswa Australia Awards Scholarship. Silahkan anda bagikan informasi ini kepada sahabat dan keluarga anda.
Saya adalah penerima beasiswa S2 Penuh di Universitas Pendidikan Indonesia. Saat ini sedang menjadi guru di salah satu Sekolah Swasta di Lampung. Ingin memberikan informasi terkait program beasiswa S1 S2 dan S3 baik dalam dan luar negeri.